Tali jam tangan kulit banyak digemari oleh pecinta jam tangan baik pria maupun wanita. Tentu saja karena tali jam tangan berbahan kulit / leather strap memiliki bahan yang nyaman digunakan, memiliki classic look dan juga cocok untuk menemani berbagai penampilan kamu. Mulai dari saat kamu bekerja, jalan bersama teman, jam tangan kulit terlihat cocok menghiasi pergelangan tangan kamu.
Semakin lama digunakan biasanya tali jam tangan dengan material kulit jadi akan terasa semakin nyaman, tentu saja karena sifatnya yang mengikuti ukuran pergelangan tangan. Terkadang hal itu membuat penggunanya terlalu sering menggunakan dalam berbagai aktivitas, sehingga enggan untuk berganti-ganti. Tapi tahukah kamu? Di tengah padatnya aktivitas kamu, tali jam tangan dengan material kulit juga butuh perawatan ekstra lho!
Cara Merawat Tali Jam Tangan Kulit
Kerapkali pergelangan tangan kita berkeringat, ataupun basah sehabis cuci tangan. Dengan sifat tali jam tangan dengan material kulit yang memiliki pori-pori (seperti kulit pada umumnya) akan menyerap keringat, air bahkan kotoran yang melekat di kulit pergelangan tangan. Oleh karena itu tali jam tangan kulit yang terlalu lama tidak dibersihkan dan dibiarkan terlalu lembab, akan menimbulkan bau yang tidak sedap. Tentunya kamu tidak ingin leather strap kamu jadi tidak nyaman digunakan lagi kan?
Nah untuk itu, Mimin Nala mau berbagi informasi mengenai 5 cara yang dapat kamu lakukan untuk tetap menjaga tali jam tangan kamu tetap dalam kondisi optimal. Berikut ulasannya!
1. Segera Keringkan Apabila Tali Jam Tangan Kulit Kamu Basah
Tali jam tangan kulit kerap kali rentan mengeluarkan bau yang tidak sedap. Hal itu dikarenakan terdapat sisa air dan keringat yang mengendap pada tali jam kulit tersebut sehingga menjadi terlalu lembab. Sisa endapan air dan keringat yang menempel tersebut akan membuat bau yang tidak sedap.
Untuk menghindari hal tersebut sebaiknya dikeringkan secepat mungkin. Kamu bisa melepaskan terlebih dahulu tali jam tangan kamu, keringkan dengan lap kering dan biarkan terkena angin hingga kering.
Baca juga: Rekomendasi Jam Tangan Kayu dan Resin, Dial Paling Stylish!
2. Jangan Merendam Tali Jam Tangan Kulit dengan Air
Seperti yang kita ketahui bahwa jam tangan kulit tidak waterproof. Karena leather strap memiliki pori-pori dan tidak bisa meresap air. Jadi apabila kamu ingin membersihkan, jangan sekali-kali merendam dengan menggunakan banyak air dan deterjen. Apabila basah dan dibiarkan tidak kering, akan merusak tali jam tangan kamu, menimbulkan bau bahkan memudarkan warna.
3. Gunakan Pembersih / Kondisioner Khusus Tali Jam Tangan Kulit
Kamu bisa menggunakan leather conditioning cream sebagai pembersih. Leather conditioning cream biasanya memiliki formula unik yang mampu membersihkan, melindungi dan mengembalikan warna material kulit. Selain itu tali jam tangan juga bisa ternutrisi sehingga mampu mengembalikan warna alami kulit tersebut. Kamu bisa menggunakan leather conditioning cream pada bagian tali jam tangan minimal seminggu sekali.
4. Bersihkan Tali Jam Tangan Kulit dengan Handuk Kering
Setelah beraktivitas sehari-hari, sempatkan waktu untuk mengelap leather strap dengan handuk kering. Kamu dapat melakukan cara ini untuk mempercepat proses pengeringan jam tangan dari cipratan air atau keringat. Sebaiknya jangan membiarkan tali jam tangan dalam keadaan kotor dan basah, karena perlahan-lahan akan merusak kualitas tali jam tangan tersebut.
Baca juga: 7 Cara Merawat Jam Tangan Kayu
5. Lepaskan Dahulu Tali Jam Tangan Kulit Saat Dibersihkan
Saat kamu ingin membersihkan tali jam tangan berbahan kulit, jangan lupa untuk melepaskannya terlebih dahulu. Kamu bisa menggosoknya dengan kain yang halus untuk menjaga leather strap kamu tetap lembut dan tidak getas. untuk memperpanjang usia pemakaian tali jam tangan, sebaiknya jangan gunakan jam tangan non-stop setiap hari. Ada baiknya sesekali untuk mengistirahatkan jam tangan kulit kamu dengan mengganti tali jam tangan ke yang baru.
Apabila tali jam tangan kamu terlanjur rusak, menimbulkan bau dan sudah tidak nyaman digunakan, sebaiknya kamu menggantinya dengan tali jam tangan yang baru. Sebelum membeli jam tangan kulit, perhatikan juga apakah leather strap kamu dapat diganti yah. Seperti jam tangan kulit dari Gentanala yaitu Widodo dan Saraswati, sangat memudahkan kamu untuk mengganti-ganti tali jam tangan kulit lho!
Kamu bisa menggantinya dengan berbagai pilihan warna strap yang pastinya akan membuat tampilan kamu semakin memukau. Kamu bisa mampir ke website Gentanala untuk memilih jam tangan dan strap kulit jam tangan dari Gentanala dengan klik disini. Jangan lupa untuk mampir ke sosial media Gentanala juga yah!